Refill APAR Terjangkau Semarang

Diposting oleh Vinci Fire Protection on Senin, 18 Juli 2022



Kebakaran merupakan salah satu musibah yang paling tidak diinginkan baik secara pribadi maupun bagi pemilik usaha. Sudah banyak terjadi peristiwa kebakaran yang menimpa rumah tinggal, kendaraan, tempat umum, juga tempat usaha. Biasanya kebakaran mengakibatkan kerugian finansial yang tidak sedikit dan dapat mengakibatkan kebangkrutan jika kerugian terlalu besar. Tak jarang kebakaran juga dapat mengakibatkan jatuhnya korban jiwa.

Melihat berbagai kemungkinan kerugian tersebut, maka proteksi kebakaran sangat penting untuk diperhatikan. Salah satu proteksi kebakaran yang paling banyak digunakan yaitu APAR (Alat Pemadam Api Ringan) / tabung pemadam. APAR seharusnya sudah menjadi barang yang wajib ada di setiap tempat. Selain itu, pastikan juga APAR selalu dalam keadaan baik dan siap digunakan. Jangan lupa untuk mengisi ulang APAR jika sudah mendekati atau melewati masa kedaluwarsa.


Memeriksa tanggal kedaluwarsa APAR dapat dilakukan dengan melihat tanggal yang tertera pada stiker (yang ditempelkan pada tabung saat pengisian sebelumnya / saat pembelian baru jika belum pernah diisi ulang). Pada umumnya APAR mancapai masa kedaluwarsa setelah selama dua atau tiga tahun tidak terpakai tergantung dari kualitas media yang diisikan. APAR yang telah mencapai masa kedaluwarsa dikhawatirkan kurang dalam memadamkan api secara maksimal. Contohnya seperti yang terjadi pada APAR jenis powder, dikhawatirkan terjadi penggumpalan karena terlalu lama tidak dipakai, terlebih jika yang diisikan media berkualitas rendah.


Untuk mendukung hal tersebut, Vinci Fire Protection menyediakan layanan pengisian ulang untuk tabung APAR Anda. Kami dapat melayani pengisian untuk berbagai jenis APAR seperti Powder, CO2, Gas Clean Agent, dan Foam. Solusi isi ulang tabung APAR Anda dengan harga terjangkau dan kualitas yang tinggi dan sangat terjamin. Sangat penting untuk menggunakan media isi APAR yang sesuai dengan standar yang berlaku. Semua media APAR yang digunakan untuk pengisian pada APAR Anda oleh Vinci Fire Protection adalah media yang sudah teruji kelayakannya.

Tidak perlu khawatir, refill / pengisian ulang APAR di Vinci Fire Protection dilakukan oleh tenaga ahli yang sudah sangat berpengalaman. Media yang digunakan sebagai bahan pengisian ulang APAR pun sangat terjamin kualitasnya mulai dari media Dry Chemical Powder, Gas CO2 (Karbon Dioksida), Gas Clean Agent, hingga media Foam. Semua ukuran APAR dari yang terlecil (1 kg) hingga APAB (berukuran 25 kg hingga 100 kg) dapat dilakukan pengisian ulang / refill.

Dapatkan pengisian ulang APAR dengan harga terjangkau dan media berkualitas hanya di Vinci Fire Protection. Kami melayani refill / isi ulang tabung APAR dalam skala kecil hingga besar. Segera hubungi kami untuk informasi lebih lanjut.


More aboutRefill APAR Terjangkau Semarang
Ditulis oleh: Vinci Fire Protection VINCI PUTRA JAYA SEMARANG Updated at : 02.10

FIRE HYDRANT SEMARANG

Diposting oleh Vinci Fire Protection on Minggu, 05 Februari 2017

Pemasangan Fire Hydrant

FIRE HYDRANT SEMARANG

Jual dan instalasi peralatan hydrant , pompa hydrant (hydrant pump), hydrant box, selang hydrant kanvas/ rubber, nozzle, variable nozzle, hydrant valve, sprinkler, water monitor, dll.


Fire Hydrant System adalah suatu sistem pemadam api yang dioperasikan secara otomatis/ manual oleh manusia yang berfungsi untuk menyediakan air bertekanan ke lokasi pemadaman dengan laju yang cukup. 
 
Secara umum, sistem hydrant terbagi menjadi 4 yakni :


1.   Sistem Penyimpanan Air
Sistem penyimpanan air berfungsi untuk menyediakan pasokan air dalam rangka pemadaman api.


2.   Sistem Pompa Hydrant

Satu pumpset merupakan kombinasi dari Jockey Pump, Electric Pump, dan Diesel Pump. Ketiga pompa tersebut memiliki fungsi yang sama yaitu memompa air melalui saluran pipa dari tempat penyimpanan air menuju ke titik stop (pemancar berupa valve terbuka atau hydrant pillar).


3.   Sistem Distribusi Air (Pemipaan)

Sesuai namanya sistem ini berfungsi untuk mendistribusikan air melalui sistem pemipaan yang di setting sedemikian rupa dari tempat penyimpanan menuju pompa dan berakhir di titik stop (pemancar).


4.   Sistem Pemancar Air

Sistem Pemancar berfungsi menyediakan titik-titik stop (pemancar berupa valve terbuka atau hydrant pillar) sebagai tempat keluarnya air bertekanan untuk membantu pemadaman api dalam keadaan darurat. Tidak hanya pemancar, sistem ini dilengkapi dengan adanya fire hose (selang) dan nozzle untuk mengoptimalkan pemadaman dengan mengarahkan pancaran air ke titik api.


Untuk informasi lebih jelas mengenai instalasi hydrant dan peralatan hydrant yang dibutuhkan seperti pompa hydrant, box hydrant, selang hydrant (fire hose), nozzle, hydrant pillar, sprinkler, hydrant valve, water monitor, varible nozzle, dll, dapat menghubungi kami


More aboutFIRE HYDRANT SEMARANG
Ditulis oleh: Vinci Fire Protection VINCI PUTRA JAYA SEMARANG Updated at : 09.55

Refill / Isi Ulang Tabung Pemadam Api Semarang

Diposting oleh Vinci Fire Protection on Senin, 21 Maret 2016

Refill / Isi Ulang Tabung Pemadam Kebakaran / Alat Pemadam Api APAR dan APAB Semarang dan Jawa Tengah

 
Demo / Pelatihan APAR
Ambil antar refill isi ulang APAR


Sebagai supplier yang bergerak di bidang alat pemadam api / alat pemadam kebakaran / APAR / alat pemadam api ringan, kami melayani jasa isi ulang ( refill ) alat pemadam api menggunakan media isi yang berkualitas tinggi dengan harga murah.

Kami melayani isi ulang / refill berbagai jenis media isi tabung pemadam, antara lain:
  • ABC Dry Chemical Powder Pink/Yellow
  • ABC Dry Chemical Powder Blue EN-615 80%
  • Liquid Gas / Gas non halon / Gas halon free Clean Agent HFC 227/ HCFC 123 / AF11
  • Gas Carbon dioxide (CO2) / karbon dioksida
  • Foam AFFF / Super Busa 

SERVICE, GUARANTEE, AND MAINTENANCE


Untuk memberikan kepuasan terhadap pelanggan dan meminimalkan kesalahan yang terjadi akibat kebakaran, kami UD.Vinci Putra Jaya memberikan garansi :
  • 3 (Tiga) tahun untuk pengisian ulang/refilling; Free Refill apabila ada tekanan turun selama tabung masih segel / belum dipakai.
  • 6 (Enam) bulan untuk pengecekan
  • Pelatihan / training untuk penggunaan alat pemadam api ( free / gratis )

Segera hubungi kami untuk pemesanan dan pelayanan jasa refill / isi ulang.
Kami juga menyediakan jasa ambil dan antar, serta pengisian di tempat.

Kami juga menerima isi ulang tabung pemadam berbagai Merk Tabung Pemadam Api: Ramus, Vinci, Gunnebo, Yamato, Pluto, Aphillo, Chubb, Servvo, Solingen, Protect, Alpindo, Appron, Optimax, Indoka, Hooseki, Gloria, Arindo, GuardAll, Dexter, dll.

More aboutRefill / Isi Ulang Tabung Pemadam Api Semarang
Ditulis oleh: Vinci Fire Protection VINCI PUTRA JAYA SEMARANG Updated at : 01.07

DISTRIBUTOR FIRE ALARM SYSTEM SEMARANG

Diposting oleh Vinci Fire Protection on Minggu, 11 Oktober 2015



DISTRIBUTOR FIRE ALARM SYSTEM SEMARANG
 
Jual dan Instalasi Sistem Alarm Kebakaran, Smoke Detector (detektor asap), Heat Detector (detektor panas), Gas detector, Manual Push Button, Break Glass / Manual Call Point, Alarm Bell, Indicating Lamp, Alarm Panel (MCFA), dll.

Fire Alarm adalah pananda awal bila terjadi kebakaran atau kebocoran gas dengan cara mendeteksi timbulnya asap (dengan smoke detector), mendeteksi panas / temperatur tinggi (dengan heat detector), atau adanya gas berbahaya (dengan gas detector). Kemudian dari sinyal tersebut akan diproses dalam master fire alarm control panel untuk memberitahu kita melalui suara (dengan alarm bell) ataupun lampu (dengan indicating lamp) akan bahaya kebakaran.

Kami menjual bermacam - macam item dan merk untuk sistem alarm kebakaran (Fire Alarm System) meliputi :
- Master Control Fire Alarm Panel (MCFA) atau Fire Alarm Control Panel (FACP)
- Smoke Detector (sensor asap)
- Heat Detector (sensor temperatur)
- Flame Detector
- Gas Detector
- Manual Push Button / Break Glass / Manual Call Point
- Indicating Lamp, Remote indicator
- Alarm Bell
- dll

Merek tersedia : Hong Chang (HC), Demco, Siemens, Bosch, Notifier, Context Plus, Nohmi, Hooseki, Horinglih, TYY.

Kami selalu memberikan produk dan jasa kualitas teratas yang ada di pasaran dan teknologi terbaru. Kami selaku Supplier dan Konsultan tidak hanya menyediakan barang, akan tetapi kami membantu Anda untuk merencanakan fire alarm yang akan dipakai secara efektif dan efisien. Kami juga memberikan jasa instalasi dan pelatihan teori dan praktek kepada konsumen kami terkait sistem alarm kebakaran (Fire Alarm System).

Untuk informasi lebih jelas, kami mempersilahkan Bapak/ Ibu untuk menghubungi kami dan memberi kesempatan bagi kami untuk mempresentasikan produk kami lebih lanjut










More aboutDISTRIBUTOR FIRE ALARM SYSTEM SEMARANG
Ditulis oleh: Vinci Fire Protection VINCI PUTRA JAYA SEMARANG Updated at : 08.44

JENIS ISI TABUNG PEMADAM KEBAKARAN

Diposting oleh Vinci Fire Protection on Minggu, 03 Mei 2015

Alat pemadam api ringan ( APAR ) terdiri dari beberapa jenis media isi yaitu ABC Dry Chemical Powder, CO2 ( Carbon dioxide), Gas Cair, Foam / Super busa. Masing - masing media isi tabung pemadam tersebut mempunyai keunggulannya sendiri dalam memadamkan api. Penting untuk memahami karakter masing - masing jenis media isi agar kita lebih bijak dalam penggunaannya saat terjadi bencana kebakaran.

Mari kita bahas jenis media isi tabung pemadam api, satu persatu :

1.  ABC Dry Chemical Powder / Serbuk
Tabung pemadam api dengan isi Powder adalah jenis isi yang paling populer digunakan karena harganya yang cukup ekonomis dan mampu memadamkan api kelas kebakaran A, B, dan C.
Dry Chemical Powder berbahan dasar zat kimia Mono Ammonium Phospate ( MAP ), kandungan didalamnya adalah campuran dari Mono Ammonium Phospate dengan Ammonium Sulfate dan zat lain. Campuran tersebut biasanya membentuk komposisi 60 - 40%, 80 - 20 %, atau 90 - 10 % tergantung dari standar yang diterapkan. Semakin tinggi kandungan konsentrat MAP, semakin bagus daya padam powder tersebut.

ABC Dry Chemical Powder  70%
Kebanyakan ABC Dry Chemical Powder yang Dijual dan digunakan di indonesia mengandung MAP 70%, biasa dipasarkan dengan warna pink, kuning, atau putih. Memiliki kelemahan yaitu lebih rentan terhadap penggumpalan ( caking ) yang menyebabkan serbuk tidak keluar atau tidak lancar keluar dari tabung pemadam.

VINCI EN-80 / ABC Dry Chemical Powder 80% EN-STANDARD
Fakta bahwa ABC Dry Chemical Powder yang dijual dan digunakan di Indonesia memiliki kualitas dan daya tahan yang kurang baik, maka perusahaan kami bekerja sama dengan beberapa perusahaan produsen menemukan ide untuk menciptakan campuran yang tepat agar ABC Powder yang dijual dan digunakan di Indonesia memiliki kualitas daya padam dan ketahanan yang bagus. Hasilnya ABC Powder ini memiliki kemampuan memadamkan api yang lebih sempurna, dan tahan terhadap penggumpalan (caking). ABC Powder ini juga memiliki sertifikasi dari Appragaz, TUV safety & quality control, dan EN (Europian Standard). Telah digunakan oleh perusahaan - perusahaan ternama di tanah air dan telah digunakan oleh instansi pemerintah Indonesia.

2.  CO2 ( Carbon Dioxide )
Gas karbon dioksida merupakan salah satu zat kimia bersih yang digunakan sebagai salah satu bahan untuk pemadam api. Berupa gas yang sangat dingin berfungsi mematikan api dengan mengambil unsur oksigen. Alat pemadam api dengan media karbon dioksida (CO2) dapat digunakan untuk memadamkan api kelas kebakaran B ( bahan bakar cair) dan kelas kebakaran C ( listrik).

3.  Gas Cair Non Hallon ( Gas HCFC 123 /  141 B)
Pemadam api jenis ini banyak diminati oleh perusahaan dan individu karena bersih atau tidak meninggalkan bekas lain halnya pemadam api ABC Powder atu Foam yang meninggalkan bekas.
Pemadam api dengan media Gas HCFC memiliki kemampuan memadamkan api kelas kebakaran A, B, dan C.  Pemadam api Gas HCFC sangat cocok digunakan untuk kebakaran yang dipicu oleh listrik karena sifatnya yang tidak menghantarkan listrik dan bersih, sehingga tidak merusak alat elektronik dan mesin - mesin industri di sekitar yang tidak terkena api.

4.  Foam / Superbusa (AFFF)
Pemadam api dengan media Foam / Superbusa merupakan busa mekanik campuran dengan air berfungsi sangat baik untuk kelas kebakaran A & B. Aqueous Film Forming Foam (AFFF) saat disemprotkan segera mengembang membentuk suatu lapisan film untuk mencegah penguapan bahan bakar dan masuknya udara, sehingga mencegah terjadinya pembakaran kembali. Namun tidak diperbolehkan untuk kelas kebakaran C ( listrik ), karena sifatnya yang menghantarkan listrik dan dapat membahayakan bagi pengguna pemadam api dan kerusakan berlebih pada barang yang terbakar.






More aboutJENIS ISI TABUNG PEMADAM KEBAKARAN
Ditulis oleh: Vinci Fire Protection VINCI PUTRA JAYA SEMARANG Updated at : 08.50

Mengenal api dan kelas kebakaran

Diposting oleh Vinci Fire Protection on Kamis, 23 April 2015

Bencana kebakaran merupakan suatu hal yang kita tidak harapkan untuk terjadi. Oleh karena itu, alangkah baiknya kita mempersiapkan diri dengan pengetahuan dasar api dan mengenal klasifikasi api / kelas kebakaran, sehingga kita lebih siap dan bijak dalam memilih alat pemadam api yang kita gunakan.

PENGERTIAN API

Api adalah reaksi kimia (oksidasi) cepat pada suhu yang tinggi, disertai munculnya gas panas dan emisi radiasi, baik terlihat maupun tidak terlihat.

Api dapat muncul karena adanya 3 unsur berikut :

Segitiga Api
  1. Panas : temperatur kritis yang diperlukan untuk terjadinya pengapian. Contoh : Kelebihan beban pada rangkaian listrik, pemanas yang diletakkan dekat furniture atau kain, komputer yang ditutupi tumpukan kertas.
  2. Oksigen ( O2 ) : hadir di dalam udara dalam jumlah yang cukup untuk menimbulkan api.
  3. Bahan bakar : dapat berupa padat, cair, atau gas yang apabila dipanaskan mudah terbakar. Contoh : kayu, kertas, kardus, karet, cat, minyak, bensin, dll
Api tidak akan timbul, jika salah satu dari unsur tersebut tidak ada. Oleh karena itu, untuk memadamkan api dapat dengan cara menghilangkan salah satu unsur yang membentuk api. 

Adapun tehnik pemadaman api adalah sebagai berikut :
  1. Smothering (menyelimuti), adalah tehnik pemadaman dengan cara memisahkan uap bahan bakar dengan oksigen
  2. Cooling (mendinginkan),  adalah tehnik pemadaman dengan cara munurunkan suhu dari bahan bakar
  3. Starvation (mengurangi atau memisahkan bahan bakar), adalah tehnik pemadaman dengan memutus persediaan bahan bakar
  4. Breaking chain reaction (memutus rantai reaksi kimia), dapat menggunakan Gas CO2 atau Gas non Halon.

KLASIFIKASI API / KELAS KEBAKARAN


Tujuan adanya kelas kebakaran adalah agar dapat menggunakan jenis pemadam dengan media yang tepat untuk memadamkan berbagai kelas kebakaran.


Kelas Kebakaran

Kelas A :  kebakaran oleh benda padat seperti: kertas, tekstil, plastik, dan sejenis serta bahan yang meninggalkan bara.

Kelas B : kebakaran oleh zat cair yang mudah terbakar seperti : bensin, solar, minyak tanah, cat, dan sejenis.

Kelas C : kebakaran oleh listrik akibat arus pendek.

Kelas D : kebakaran oleh logam atau metal seperti : magnesium, alumunium, titanium dan sejenis.

Di blog selanjutnya akan dibahas mengenai jenis - jenis tabung pemadam api beserta media dan kegunaan untuk masing - masing kelas kebakaran.


More aboutMengenal api dan kelas kebakaran
Ditulis oleh: Vinci Fire Protection VINCI PUTRA JAYA SEMARANG Updated at : 22.45

CARA MENGGUNAAN ALAT PEMADAM API

Diposting oleh Vinci Fire Protection on Rabu, 15 April 2015

Di artikel ini akan dijelaskan cara menggunakan alat pemadam api ringan (APAR)

Sebelum menggunakan tabung pemadam / alat pemadam api ringan (APAR) sebaiknya kita membaca petunjuk terlebih dahulu. Petunjuk penggunaan biasanya tertera pada tabung pemadam api tersebut. Meskipun ada beberapa tipe alat pemadam api ringan ( APAR ), cara penggunaan masing - making tipe hampir sama.

Alat pemadam api ringan (APAR) normalnya memiliki 10 - 20 detik lama pancaran, tergantung ukuran dari tabung pemadam api tersebut. Kadang terjadi lama pancaran berkurang dari yang seharusnya dikarenakan kondisi tabung pemadam api yang tidak siap pakai, misalnya : petunjuk tekanan tidak pada kondisi sebenarnya (meter turun), segel lepas / pernah digunakan sebelumnya. Selalu baca petunjuk yang ada di tabung pemadam api dan kenalilah bagian - bagiannya. Sangat disarankan perlunya pelatihan langsung untuk menggunakan tabung pemadam api sesuai prosedur keselamatan.

Setelah api padam, jangan langsung pergi. Berjaga - jagalah jika ada api yang timbul kembali. Segera isi ulang APAR / tabung pemadam setelah digunakan.

Berikut prosedur menggunakan alat pemadam api ringan (APAR) / tabung pemadam:


P  A  S  S
  1. PULL. Tarik pin pengunci yang ada dibagian valve atas tabung pemadam
  2. AIM. Arahkan nozzle / ujung selang ke titik api
  3. SQUEEZE. Pegang gagang dan tekan untuk mengeluarkan isi APAR / tabung pemadam
  4. SWEEP. Sapukan secara merata sampai api padam

Operasikan APAR / tabung pemadam pada tempat yang aman, kira - kira 3 meter dari api. Usahakan searah dengan arah angin. Ingat : arahkan pada pangkal api, bukan kobaran apinya.
Perhatikan jenis kebakaran, dan gunakan APAR yang sesuai dengan kelas kebakaran sumber api.

Untuk informasi pelatihan dan isi ulang APAR / tabung pemadam dapat menghubungi kami. Waktu pelatihan dapat menyesuaikan dengan jadwal perusahaan Anda, dan jasa pelatihan yang kami berikan tidak dipungut biaya (gratis).

More aboutCARA MENGGUNAAN ALAT PEMADAM API
Ditulis oleh: Vinci Fire Protection VINCI PUTRA JAYA SEMARANG Updated at : 08.02